Bondowoso, Sinar.co.id,– Berniat hendak membersihkan sumur, Nadin (47) seorang pria warga, dusun Duko, desa Kembang, kecamatan kota Bondowoso diduga kehabisan oksigen hingga meninggal dunia di dasar sumur dengan kedalaman sekitar 20 meter pada Selasa, (29/10/2024).
Korban diketahui terjebak di dalam sumur sejak jam 13.00 WIB hingga jenazahnya berhasil dievakuasi sekitar pukul 16.57.WIB.
Kehabisan Oksigen di Dalam Sumur
Dari release Damkar Bondowoso, awal kejadian, korban sedang membersihkan sumur, sampai di dasar sumur, korban diduga kehabisan oksigen dan berusaha naik keatas namun kehabisan tenaga hingga meninggal dunia.
Disampaikan Kasi Damkar dan non Kebakaran, Satpol PP Bondowoso, M Kasim, pihaknya menerima laporan sekitar jam 13.00 WIB dan langsung menuju TKP dengan kondisi korban telah meninggal dunia di dalam sumur.
Pihaknya langsung melakukan evakuasi namun sayangnya, di kedalaman kurang 3 meter ke dasar tim Damkar mencium aroma gas tak sedap.
“Kita langsung kontak Basarnas dan Inafis,” jelasnya.
Sementara disampaikan, Koordinator Pos SAR Jember, Andi Irawan, proses evakuasi memang sangat sulit karena medan atau space sumur yang terlalu kecil dan di lain sisi, ke dalaman sumur juga mencapai 20 meter.
“Sehingga, manuver untuk pengikatan pada korban sangat susah sekali. Korban memang sudah meninggal dunia di dalam sumur dan saat ini sudah dievakuasi ke RS Bhayangkara,”pungkasnya.