Scroll untuk membaca artikel
Pemerintahan

Bimtek Tekhnis e-Purchasing Pengadaan Barjas di Jajaran Pemkab Bondowoso

576
×

Bimtek Tekhnis e-Purchasing Pengadaan Barjas di Jajaran Pemkab Bondowoso

Sebarkan artikel ini
Dalam upaya minimalisir tindak pidana korupsi atas rencana umum pengadaan barang dan jasa, Pemkab Bondowoso melalui Bagian Barang dan Jasa, gelar bimbingan tekhnis (Bimtek) peningkatan kapasitas Sumber Dana Manusia (SDM) di shababina praja ll pada Selasa, (14/11/2023).
PJ Sekda Bondowoso saat dikonfirmasi media (14/11)

Bondowoso, Sinar.co.id,- Dalam upaya minimalisir tindak pidana korupsi atas rencana umum pengadaan barang dan jasa, Pemkab Bondowoso melalui Bagian Barang dan Jasa, gelar bimbingan tekhnis (Bimtek) peningkatan kapasitas Sumber Dana Manusia (SDM) di sabha bina praja ll pada Selasa, (14/11/2023).

Disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Barang dan jasa Kabupaten Bondowoso, Eko Pribadi Bimtek kali ini diperuntukkan kepada seluruh jajaran OPD, unit tugas seperti, Puskesmas dan kelurahan yang salah satu materinya masih belum memahami tekhnis e-Purchasing.

“Untuk akses akun (e-Purchasing) di tiap OPD ada di Barjas. Semua pengajuan melalui Barjas,” ungkapnya.

Baca Juga :   Peringati Harkodia 2023, Jajaran Satpol PP Bondowoso Gelar JJS

Menurut Eko Pribadi, terkait e-katalog lokal untuk penyediaan etalase produk menjadi kewenangan Barjas namun, untuk memproses adalah OPD masing-masing pengampu pengadaan.

“Untuk pembukaan, menjadi wewenang di Barjas namun, untuk proses penyetujuan ada di pihak Pejabat Pengadaan di masing-masing Dinas. Walau demikian, ada juga beberapa dinas yang Pejabat Pengadaan meminta personil dari Barjas,” jelasnya.

Baca Juga :   Paviliun Seroja RSUD dr. Koesnadi Diresmikan Untuk Layanan Kesehatan Jiwa
Bimtek Tekhnis e-Purchasing Pengadaan Barjas di Jajaran Pemkab Bondowoso
Kabag) Barang dan jasa Kabupaten Bondowoso, Eko Pribadi (14/11).

Sementara disampaikan PJ. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bondowoso, Haeriah Yuliati, Bimtek ini untuk lebih meningkatkan lagi SDM kinerja pengadaan barang dan jasa.

“Dalam artian, kita ingin lebih meningkatkan lagi kinerja semua OPD khususnya dalam proses pengadaan barang dan jasa. Karena proses tekhnisnya itu sangat rentan sekali yang pada akhirnya bersentuhan dengan hukum,” katanya.

Baca Juga :   Lurah Kebonsari dan Tokoh Masyarakat Mendampingi Sosialisasi Raperda Try Sandi Apriana

Haeriah juga berharap jika peserta Bimtek mendapat bekal wawasan yang lebih lagi terkait dalam proses pengadaan barang dan jasa.

Ikuti update berita terbaru di Google News sinar.co.id


You cannot copy content of this page