
Bondowoso, Sinar.co.id – Akibat cuaca panas di musim kemarau, seluas 1 hektar areal hutan Arak-arak, desa Sumber Canting, kecamatan Wringin terbakar pada Rabu, (23/08/2023).
Peristiwa bencanaa alam yang dilaporkan sekitar jam 19:00 Wib ini, langsung mendapat penanganan dari jajaran Pemadam Kebakaran (Damkar), bersama Badan Penanggulangan Bencana Darah (BPBD) Bondowoso dan pihak terkait lain.
Klick Juga Video Terkait di Bawah 👇
https://vt.tiktok.com/VideoKarhutla/Arak-arak/Bondowoso-
Dari release BPBD Bondowoso, adapun yang terbakar berupa dedaunan kering dan serasah hutan dengan luas kurang lebih 1 hektar.
Klick Juga Video Terkait di Bawah 👇
https://fb.@thejournalist07/Karhutla/Arak-arak Bondowoso
Meski tidak berdampak korban jiwa sesuai laporan hasil assessment pihak BPBD, namun, beberapa pohon produktif tampak hangus terbakar dan asap dari kebakaran kali ini sempat mengganggu sejumpah warga di luar areal hutan.
Selain itu, meski pada akhirnya api dapat dipadamkan namun, segenap petugas melakukannya denga metode pemadaman manual menggunakan gebyok dan harus berjalan kaki menuju titik api.
Hal ini desebabkan lokasi kebakaran tidak dapat dilalui kendaraan pemadam.