Scroll untuk membaca artikel
DaerahLainnya

Detik Proklamasi, Seluruh Pengendara di Bondowoso Hormat Bendera Merah Putih

117
×

Detik Proklamasi, Seluruh Pengendara di Bondowoso Hormat Bendera Merah Putih

Sebarkan artikel ini
Detik Proklamasi, Seluruh Pengendara di Bondowoso Hormat Bendera Merah Putih Dipandu pihak kepolisian dengan tanda bunyi sirine, seluruh pengendara lalulintas di Bondowoso dihentikan sejenak saat
Petugas Satlantas Polres Bondowoso gelar upacara hormat bendera di pertigaan SPBU Tamansari (17/8)
Detik Proklamasi, Seluruh Pengendara di Bondowoso Hormat Bendera Merah PutihDipandu pihak kepolisian dengan tanda bunyi sirine, seluruh pengendara lalulintas di Bondowoso dihentikan sejenak saat
Petugas Satlantas Polres Bondowoso gelar upacara hormat bendera di pertigaan SPBU Tamansari (17/8)

Bondowoso, Sinar.co.id – Dipandu pihak kepolisian dengan tanda bunyi sirine, seluruh pengendara lalulintas di Bondowoso dihentikan sejenak saat detik-detik proklamasi untuk hormat pada sang saka merah putih.

Dihentikannya pengendara kali ini, diterpkan hampir di seluruh jalanan padat tiap persimpangan dan jalan protokol wilayah kota Bondowoso.

Detik Proklamasi, Seluruh Pengendara di Bondowoso Hormat Bendera Merah Putih

Adapun mekanismenya, segenap pengendara roda 2 dan roda 4 dihentikan sejenak oleh pihak kepolisian Satlantas Polres Bondowoso untuk selanjutnya petugas pembawa bendera merah putih maju ke tengah jalan.

Baca Juga :   Kepala Bapenda Bondowoso Sebut Capaian PBB 2024 Masih Kurang Banyak

Dengan aba-aba dari petugas, pada detik-detik proklamasi seluruh pengguna jalan serentak hormat pada bendera merah putih. Sirine yang dibunyikan pun menambah suasana Khidmat peringatan puncak HUT RI ke-78 tersebut.

Menurut Kasat Lantas Polres Bondowoso, AKP.  Zainul Imam Syafii, peringatan detik-detik di jalan raya ini, bertujuan untuk menggugah kembali rasa hormat masyarakat serta mengenang jasa pahlawan yang berjuang merebut kemerdekaan.

“Kami menggelar kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah gugur demi meraih kemerdekaan Bangsa Indonesia,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini,  Ratusan bendera merah putih juga dibagikan kepada pengendara dan masyarakat.

Ikuti update berita terbaru di Google News sinar.co.id


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page