Bondowoso, sinar.co.id,- Fenomena hacker nomor ponsel bukan hal baru menjangkit masyarakat pengguna smart phone. Kali ini ramai terjadi di wilayah kabupaten Bondowoso yang menjadi perbincangan hangat disejumlah grub kanal media sosial whatsapp pada Rabu 17 September 2025.
Dari kutipan percakapan dalam beberapa grub whatsapp (WA), nomor korban diambil alih aksesnya oleh hacker dan mengirim pesan ke sejumlah kolega pemilik nomer dengan dalih meminjam sejumlah uang.
Chat Hacker
“Assalamua’laikum…
Ada simpan saldo direkeningnya,, bisa gak saya pinjam dulu uang nya 2jt sekarang?
Besok pagi balikin nya🙏🏻,” kutipan pesan yang diduga dilayangkan hacker ke sejumlah kalangan termasuk pejabat papan atas.
Duketahui, chat WA tersebut terjadi serempak di hari yang sama dan terkirim ke sejumlah kalangan termasuk ketua DPRD Bondowoso Ahmat Dhafir.
Meski belum ada laporan yang menanggapi hingga mentransfer uang yang diminta dalam chat tersebut namun, hal ini merupakan modus tindakan dari hacker sehingga merugikan pemilik nomor phone yang terdampak hacker.
Hingga berita diterbitkan, kepala Diskominfo Bondowoso mengaku masih akan kroschek kejadian tersebut.












